Dunia Herbal

Inilah Enam Manfaat Buah Plum untuk Kesehatan

Buah plum merupakan buah yang termasuk dalam genus Prunus. Buahnya dilapisi sejenis lilin alami, dengan rasa yang agak masam hingga manis. Selain dapat dimakan langsung, buah ini juga dapat diolah menjadi jus dan selai. Ternyata buah plum memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Berikut ini dirangkum manfaat buah plum untuk kesehatan anda:

#1 Buah plum bergizi

Buahnya mengandung 87% air, 11% karbohidrat, 1% protein, dan kurang dari 1% lemak. Setiap 100 gram buah plum terdapat kalori sebanyak 46, dan vitamin C dalam jumlah sedang (12% AKG).

#2 Buah plum dapat mengatasi susah buang air besar

Hal ini disebabkan karena kandungan serat yang cukup tinggi di dalam buahnya. Satu buah plum memiliki kandungan serat sebanyak 1 gram. Seratnya termasuk jenis serat tak larut. Selain mengandung serat, buah plum juga mengandung sorbitol. Senyawa ini termasuk obat pencahar alami. Perlu diperhatikan agar tidak mengkonsumsi buah plum terlalu banyak karena bisa menyebabkan diare.

#3 Buah plum kaya antioksidan

Antioksidan berperan untuk menurunkan inflamasi dan menjaga sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Jenis antioksidan pada buah plum adalah antioksidan polifenol yang memiliki manfaat positif pada kesehatan tulang dan menurunkan risiko penyakit jantung serta diabetes.

#4 Buah plum membantu menurunkan kadar gula darah

Meskipun banyak mengandung karbohidrat, namun buah plum tidak meningkatkan kadar gula darah. Hal ini karena buah plum dapat meningkatkan kadar adiponektin, yakni sejenis hormon yang berperan mengatur kadar gula darah. Terdapat penelitian yang mengatakan bahwa orang yang mengkonsumsi buah plum berisiko lebih rendah terkena diabetes tipe 2.

#5 Buah plum menjaga kesehatan tulang

Konsumsi buah plum dikaitkan dengan rendahnya risiko terkena osteoporosis dan osteopenia, yang ditandai dengan rendahnya kepadatan tulang. Penjelasan mengapa hal ini dapat terjadi belum dipahami sepenuhnya, namun diduga kandungan antioksidan plum yang dapat meredakan inflamasi berperan besar dalam hal ini. Selain itu beberapa hormone yang membantu pertumbuhan tulang akan meningkat kadarnya bila seseorang mengkonsumsi buah plum.

#6 Buah plum melindungi jantung

Hal ini disebabkan karena kemampuan buah ini untuk menurunkan tekanan darah dan kadar kolesterol, yang merupakan faktor risiko penyakit jantung.

Referensi:

Bruce L. Topp; Dougal M. Russell; Michael Neumüller; Marco A. Dalbó; Weisheng Liu (2012). Plum (Handbook of Plant Breeding). 8, part 3. pp. 571–621.

Facebooktwitterredditpinterestlinkedinmailby feather

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *